Iklan

 



 

 


KAPOLRES LABUSEL MENGHADIRI PEMBERANGKATAN 263 CALON JEMA'AH HAJI LABUSEL TAHUN 1444 .H

Minggu, 11 Juni 2023, Juni 11, 2023 WIB Last Updated 2023-06-11T21:51:04Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

  KAPOLRES  LABUSEL  MENGHADIRI PEMBERANGKATAN  263  CALON JEMA'AH HAJI LABUSEL TAHUN 1444 .H 




TINTA HUKUM.COM - LABUSEL   



Kapolres Labusel  AKBP H.Catur Sungkowo S.Ag  SH. MH menghadiri sekaligus turut serta dalam pemberangkatan jemaah Haji Kabupaten Labuhanbatu Selatan kloter 20 Tahun 2023 dihalaman pendopo Santun Berkata Bijak Berkarya (SBBK)  di Kelurahan Kota Pinang,  Kecamatan Kota Pinang , Kabupaten Labuhanbatu Selatan , Provinsi Sumatera Utara, Minggu ,11/06/2023 .


Hadir dalam pemberangkatan jemaah haji tersebut Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Catur Sungkowo SH. MH, Bupati Kabupaten Labuhanbatu Selatan H.Edimin, Wakil Bupati Kabupaten Labuhanbatu Selatan H.Ahmad Padli Tanjung S.Ag, para pimpinan OPD, Forkompinda, ketua PC NU Kabupaten Labuhanbatu Selatan H.Maratamin Harahap S.Ag, para Camat se-Kabupaten Labuhanbatu Selatan, para jamaah haji dan keluarga.



“Semoga jamaah haji asal Labuhanbatu Selatan kloter 20 yang berangkat hari ini menuju Asrama Haji Medan selalu diberi kesehatan, seluruh rangkaian ibadah haji nanti dapat terjalani dengan baik dan kembali ketanah air tetap sehat wal Afiat”.ucap Kapolres Labuhanbatu Selatan


“Jamaah Haji yang berangkat sesuai informasi dari Kemenag Labuhanbatu Selatan adalah sekitar 264 orang yang berasal dari tiap Kecamatan yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Selatan dan untuk tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun lalu.




Selamat menunaikan ibadah haji bagi warga Kabupaten Labuhanbatu Selatan dan semoga menjadi haji yang mabrur dan mabruroh.amin”.pungkas Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Catur Sungkowo SH. MH.(RM)

Komentar

Tampilkan

Terkini