DUA POHON PISANG TUMBUH DADAKAN DI JALAN LINTAS SUMATERA KAMPUNG MANGGA - ASAM JAWA .
TINTA HUKUM .COM
Selayaknya yang namanya jalan Raya mulus tanpa lubang yang bisa menimbulkan kecelakaan berlalulintas .
Lain halnya dengan Jalinsum Medan - pakan Baru yang berlobang lobang yang sangat rawan kecelakaan terhadap semua pengguna jalan yang melintas , tepatnya di jalan lintas Kampung mangga - Asam Jawa Dusun Kampung Mangga ,Desa Asam Jawa , Kecamatan Torgamba , Kabupaten Labuhanbatu Selatan , Provinsi Sumatera Utara , Minggu , 10/12/2023 .
Ada beberapa lobang yang persis ditengah jalan lintas Sumatera , kini telah menjadi pemandangan elok bagi pengguna jalan yang melintas arah Medan Pakan Baru dan arah Pakan Baru menuju Padang Sidempuan .
Pasalnya jajan tersebut tumbuh Dua pohon pisang dadakan yang ditanam oleh warga setempat , warga Kampung mangga agar jalan tersebut segera ditimbun atau diperbaiki sehingga tidak menelan korban pengguna jalan .
"Salah satu warga setempat Pak Saripuddin mengatakan kepada awak media , Jalan tersebut sudah lama berlobang belum diperbaik hingga sekarang dan sudah pernah terjadi kecelakaan di lobang tersebut ," jelasnya.
Adapun penanaman pohon pisang ditengah jalan adalah bentuk kekecewaan warga terhadap Dinas terkait , jalan yang berlobang lobang sudah lama tidak diperbaiki atau tidak ditimbun yang sangat sangat membayarkan pengguna jalan dan menimbulkan korban Lakalantas .
Harapan warga terhadap pihak terkait agar jalan tersebut segera di perbaiki untuk keselamatan pengguna jalan , apalagi sudah mau dekat tahun baru .(RM)