Brigjen SPK Kunjungi Paroki St. Fransiskus Asisi Lakulo,Malaka Untuk Kembangkan Pertanian
Malaka
Selasa, 25 Juni 2024, Brigadir Jenderal Simon Petrus Kamlasi, yang dikenal dengan singkatan Brigjen SPK, melakukan kunjungan ke Paroki Santu Fransiskus Asisi Lakulo, yang terletak di Desa Lakulo, Kecamatan Weliman, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur. Kunjungan ini dimulai ketika Brigjen SPK tiba tepat pukul 09:03 pagi dan disambut langsung oleh Romo Fredi M. Lakumali, yang akrab disapa (Romo Edi).
Tujuan utama kedatangan Brigjen SPK ke Paroki Santu Fransiskus Asisi Lakulo adalah untuk melakukan koordinasi terkait pengembangan pertanian guna menjalin kolaborasi yang bermanfaat bagi kebutuhan umat dalam bidang pertanian.
Selain itu, Brigjen SPK juga menyatakan kesediaannya untuk membantu paroki setempat dengan rencana pembangunan sumur bor.
"Kita akan membantu pembangunan sumur bor di Paroki ini. Sebelum melakukan pemboran, kita akan melakukan survei geo listrik terlebih dahulu agar dapat menentukan titik mana yang memiliki sumber air lebih besar," jelas Brigjen SPK.
Kunjungan ini menunjukkan komitmen Brigjen SPK dalam mendukung pengembangan pertanian dan infrastruktur penting seperti sumur bor untuk memenuhi kebutuhan air di Paroki Santu Fransiskus Asisi Lakulo.
Hal ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat setempat dan meningkatkan kualitas hidup mereka secara keseluruhan.