• Jelajahi

    Copyright © Tintahukum
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

     



     

    Ketua Dewan Penasehat KTH Giri Catur Ingatkan Urgensi Aksi Iklim Dalam Hari Lingkungan Hidup Sedunia

    Sabtu, 15 Juni 2024, Juni 15, 2024 WIB Last Updated 2024-06-15T09:44:25Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

     Ketua Dewan Penasehat KTH Giri Catur Ingatkan Urgensi Aksi Iklim Dalam Hari Lingkungan Hidup Sedunia



    Jawa Barat — Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang diperingati setiap bulan Juni merupakan instrumen penting untuk meningkatkan kesadaran publik mengenai lingkungan. Hal ini dipandang sebagai kesempatan bagi semua orang untuk menjadi bagian aksi global dalam menyuarakan proteksi terhadap planet bumi, pemanfaatan sumber daya alam yang berkelanjutan, dan gaya hidup yang ramah lingkungan.


    Haidin Deny Supriyadi selaku Ketua Dewan Penasehat Kelompok Tani Hutan (KTH) Giri Catur dan tokoh lingkungan hidup Jawa Barat, mengatakan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dapat menjadi pengingat urgensi melakukan berbagai aksi iklim karena dampak yang akan dihadapi seluruh manusia. Saat ini terdapat tiga isu yang dihadapi bumi yaitu mencegah kehilangan keanekaragaman hayati, mengantisipasi terjadinya perubahan iklim dan aksi global menekan degradasi lahan serta desertifikasi (penggurunan).


    Terkait perubahan iklim, secara khusus Haidin mengatakan terdapat urgensi melakukan aksi iklim karena masih belum cukup banyak langkah yang dilakukan untuk menghadapi berbagai tantangan yang ada. "Iklim selalu berubah, karena ada namanya variabilitas iklim, tapi perubahan itu akan menjadi lebih cepat karena banyak aksi-aksi, banyak kegiatan dan perbuatan manusia yang kemudian memberikan beban tambahan kepada lingkungan sehingga dampaknya menjadi lebih berat lagi," katanya di Jawa Barat, Sabtu (15/6/2024).


    "Sudah seharusnya seluruh instrumen bangsa Indonesia berperan nyata dalam mendukung aksi pengendalian perubahan iklim baik upaya mitigasi maupun adaptasi. Di antaranya dengan efisiensi energi, pengelolaan, dan mencegah kebakaran hutan dan lahan". Tutup Haidin.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini