Polsek Kualuh Hulu, Gubuk Sarang Narkoba Dirobohkan Dan Dibakar
Labura, tintahukum.com - Dalam upaya menciptakan lingkungan yang bebas dari peredaran narkoba, Polsek Kualuh Hulu Polres Labuhanbatu melaksanakan kegiatan Grebek Kampung Narkoba (GKN) di Lingkungan II Kampung Baru, Kelurahan Aek Kanopan Timur, Kabupaten Labuhanbatu Utara. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Kampung Bebas Narkoba (KBN) yang dilakukan atas dasar laporan dari masyarakat terkait maraknya peredaran narkoba di lokasi tersebut.
Penggerebekan ini dilaksanakan pada Rabu, 9 Oktober 2024 yang dipimpin langsung oleh Wakapolsek Kualuh Hulu IPTU P. Sirait, bersama dengan Kanit Reskrim IPDA Ilhamsyah, SH, MH, serta sejumlah personel Polsek Kualuh Hulu, kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Sekretaris Kelurahan Aek Kanopan Timur Ade Irma Suryani, staf kelurahan, dan insan pers.
Kapolsek Kualuh Hulu, AKP Nelson Silalahi, SH, MH, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk respons cepat atas laporan warga tentang aktivitas mencurigakan yang diduga terkait dengan penyalahgunaan narkoba. "Kami tidak akan tinggal diam. Setiap informasi yang diberikan masyarakat akan segera kami tindaklanjuti dengan upaya maksimal untuk menciptakan wilayah yang aman dan bebas dari narkoba," tegas Kapolsek.
Saat penggerebekan di lokasi, tidak ditemukan adanya orang yang sedang menggunakan atau melakukan transaksi narkoba. Namun, pihak kepolisian menemukan sebuah gubuk yang diduga sering digunakan sebagai tempat untuk mengonsumsi narkoba. Gubuk tersebut kemudian dirobohkan dan dibakar untuk memastikan tidak ada lagi aktivitas terlarang di tempat itu.
Selain penggerebekan, personel Polsek Kualuh Hulu juga memberikan sosialisasi dan himbauan kepada warga sekitar tentang bahaya narkoba. Masyarakat diingatkan untuk tidak terlibat dalam penyalahgunaan atau peredaran narkoba, dan pihak kepolisian juga memperingatkan bahwa tindakan keras akan diambil jika ditemukan pelanggaran.
Kapolres Labuhanbatu, AKBP Dr. Benhard L. Malau, SIK, MH, dalam pernyataannya menyampaikan apresiasi terhadap langkah cepat yang dilakukan Polsek Kualuh Hulu. "Upaya seperti ini harus terus dilakukan agar masyarakat merasa aman dan terlindungi dari bahaya narkoba. Kami berharap masyarakat bisa terus berperan aktif dalam memberikan informasi yang membantu kami dalam pemberantasan narkoba," ucapnya.
Sebagi bentuk pencegahan, Polsek Kualuh Hulu akan lebih meningkatkan patroli rutin di wilayah-wilayah yang diduga sering menjadi tempat penyalahgunaan narkoba. Langkah ini diharapkan mampu mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan narkoba dan memberikan rasa aman bagi warga sekitar. (K)